United Tractors dan PAMA Raih Penghargaan Proklim dari KLHK Republik Indonesia

proklim united tractors
CSR-GS Division Head PAMA, TH Puguh Sasetyo menerima penghargaan Perusahaan Pendukung ProKlim tahun 2024 dari Menteri LHK, Siti Nurbaya

ICN News – Atas komitmennya dalam mengembangkan masyarakat desa binaan, PT United Tractors Tbk (UT) dan PT Pamapersada Nusantara (PAMA) berhasil meraih penghargaan Program Kampung Iklim (ProKlim) dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) Republik Indonesia (RI). Pada ajang ini, UT melalui Desa Binaan (Desa UniTy) di Dusun Tegalsari dan Dusun Segundu, Desa Sumbergondo berhasil meraih ProKlim Utama pada kategori Sertifikat dan Trophy. Selain itu, PAMA juga mendapatkan penghargaan sebagai Perusahaan Pendukung ProKlim yang diraih oleh PAMA Site KPC dan PAMA Site Kideco. Penghargaan ini diserahkan secara langsung dalam acara Festival Like 2 di Jakarta Convention Center pada tanggal (09/08/2024).

“Proklim merupakan bagian dari komitmen dan kontribusi Indonesia dalam upaya pengendalian perubahan iklim global khususnya peran dari non-party stakeholders. Sehubungan dengan itu, penghargaan ini kami berikan sebagai tanda apresiasi atas kerja keras dan dedikasi seluruh pihak yang telah aktif berkontribusi dalam mewujudkan kampung iklim yang berkelanjutan” ujar Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK), Siti Nurbaya.

Adapun indikator penilaian penghargaan ProKlim ini yaitu dari adaptasi, mitigasi, dan sisi kelembagaan. Program UT yang berhasil meraih penghargaan ini adalah Program Pengelolaan Sampah Mandiri yang meliputi Bank Sampah, Komposter, Pengembangan Sampah dan Budidaya Maggot yang menjadikan Desa Sumbergondo tidak menyumbang sampah ke TPA Kota Batu sejak 2019. Sementara itu, program yang berhasil membawa PAMA Site Kideco pada penghargaan ini yaitu Desa Muser, Sungai Terik, dan Desa Songka. Selain itu, Dusun II Kabo Jaya, Desa Swarga Bara, Kec. Sangatta Utara, Kab. Kutai berhasil membawa PAMA Site KPC pada penghargaan ini.

“Penghargaan yang kami terima menjadi apresiasi bagi seluruh pihak yang berpartisipasi dalam program ini. Pada program ini juga, pengembangan dan pembinaan yang dijalankan selalu disesuaikan dengan karakteristik masing-masing daerah, sehingga sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Proklim ini merupakan implementasi prinsip environmental, social, dan governance (ESG) Perusahaan, yang diharapkan mampu mendukung penguatan kapasitas masyarakat dalam menghadapi tantangan perubahan iklim,” ujar Corporate Social Responsibility Manager UT, Himawan Sutanto.

Penghargaan Proklim yang diterima perusahaan Grup UT, menjadi bukti komitmen Perusahaan untuk senantiasa menjaga masa depan bumi dengan menjawab berbagai tantangan dalam hal keberlanjutan dan kelestarian. Harapannya, melalui program ini Perusahaan Grup UT bisa konsisten dalam upaya membangun masa depan yang lebih baik bagi bangsa Indonesia dan berdampak positif untuk masyarakat. Selain itu, penghargaan ini diharapkan mampu menginspirasi lebih banyak perusahaan untuk bergabung dalam gerakan pelestarian lingkungan.

 

Iklan dan berlangganan bisa hubungi: WA atau Email

Butuh Buku Riset? Silahkan kunjugi CDMI Consulting

share this article:

Facebook
X
WhatsApp

Baca Juga

“Easy to Read, Crucial to be Khowlegeable”

Search

Menu Pilihan

Kontak Kami

+62 878 7826 0925 (WA)
marketing@cdmione.com